Wisata Pantai Balekambang


balekambang
hallo semuanyaaaa apa kabar? Sudah liburan kemana aja nih?
Ngomong-ngomong soal liburan, sebentar lagi kan liburan tahun baru tuh bakalan bingung kan cari referensi mau liburan kemana. Bukan jamannya lagi pas liburan cuma nongkrong di mall ato diem di rumah. Lebih baik pilih referensi liburan yang bikin segeeer, otak lebih fresh untuk menghilangkan penat.
Beberapa waktu yang lalu aku dan teman-teman menikmati liburan di salah satu pantai yang sangat bagus di daerah Malang, Jawa Timur. Aku akan mereview sedikit tentang pantai ini, yaa mungkin saja bisa dijadikan referensi kalian saat kalian pengen liburan tahun baru ke pantai di daerah jawa Timur. Ayuuk deh langsung aja baca reviewnya di bawah ini, semoga membantu.

Pantai Balekambang
Jadi kalo kalian ada di Malang, Jawa Timur ada beberapa tempat wisata yang bisa dijadikan referensi untuk liburan.
Salah satunya adalah tempat wisata yang pernah saya kunjungi yaitu Pantai Balekambang. Nah pantai ini ada di daerah Malang yang tepatnya terletak di daerah kecamatan Bantur wilayah Malang Selatan. Hmmm kira-kira 65 km dari Kota Malang. Pantai ini masih sangat bersih. Air lautnya biru dengan pasir putih, yang menarik adalah pura yang terdapat pada pantai tersebut, semacam Tanah Lot di Bali tapi dalam versi yang lebih kecil gitu loh. Di Pantai ini terdapat karang laut yang sangat indah kira-kira sepanjang 2 km dan juga memiliki lebar sekira 200 meter menuju arah laut. Wih bisa dibayangkan keren kan? Pas pertama kali sampe sana aja aku udah kagum nih dengan keindahan pantai ini. Waktu itu pengunjungnya rame, banyak yang memilih untuk mandi di pantai tersebut. Seruuu
Pantai Balekambang ada damai, ada guratan sepi dan ada nyanyian rindu.....

Indahnya Balekambang
Di Pantai Balekambang ini terdapat 3 pulau yang ada disekitarnya yaitu pulau anoman,ismoyo dan pulau wisanggeni salah satu dari pulau tersebut  pulau ismoyo yang paling bagus menurut saya. Jadi selain kalian dapat melihat keindahan pantai juga bisa melihat pulau-pulau kecil ini. Nah Pura yang saya ceritakan tadi tepat berada di atas Pulau Ismoyo. Pura tersebut berdiri megah dengan nama Pura Luhur Amertha Jati. Untuk menuju ke Pura tersebut terdapat jembatan yang menghubungkan dari pantai utama Balekambang menuju Pura jadi gausah bingung.
Pada saat bulan Suro (bulan Jawa), di Pantai Balekambang akan lebih ramai loo dari biasanya. Kenapa? Karena di sana akan digelar upacara Surohan (upacara bulan Suro) dan juga upacara Jalanidha Puja. Jadi jika kalian berkunjung ke Pulau Balekambang waktu Bulan Suro maka momennya bakal lebih bagus lagi. Soalnya pelaksanaan upacara ini dilakukan setahun sekali, jadi kalo ke sana pas Bulan Suro bakalan lebih oke

Pulau Ismoyo
Oh iya, kalo kalian menuju Pantai Balekambang dari Malang Kota bisa menuju ke arah Gondanglegi ke arah selatan Malang kemudian menuju arah Turen dan kecamatan Bantur. Kalo bingung gausah khawatir, di sana bakal ada penunjuk jalan kok. Jadi intinya dari Gondanglegi kalian lihat penunjuk arah menuju Turen. Baru di daerah Turen akan ada penunjuk jalan untuk menuju ke arah Pantai Balekambang (pengalaman ga pernah ke sana Cuma modal penunjuk arah doang). Atau kalo dari arah kecamatan Kepanjen juga bisa, pokoknya menuju arah Turen dulu deh baru akan ada penunjuk jalan ke Pantai balekambang. Dari arah mana saja semuanya bisa diakses dengan menggunakan kendaraan pribadi baik itu mobil atau juga motor.
Selamat berlibur semoga bisa jadi referensi.
tereeeeeeng.....gantengkan pantainya....???

Saat rilek tanpa beban hanya ada tawa dan canda......

Indahnya kebersamaan..indahnya senyum, tawa dan canda kenangan indah saat dipantai balekambang yang sempat terekam oleh kamera











Ditulis Oleh : Unknown

Terimakasih atas kunjungan agan karena telah mau membaca artikel "Wisata Pantai Balekambang" , Tapi kurang lengkap rasanya jika kunjungan agan di Blog ini Tanpa Meninggalkan Komentar, untuk itu Silahkan Berikan Kritik dan Saran pada Kotak Komentar di bawah. Agan boleh menyebarluaskan atau mengcopy artikel https://mochasino.blogspot.com/2013/12/wisata-pantai-balekambang.html sebagai sumbernya, Terima Kasih Atas Kunjungan Anda semoga bermanfaat :)
2 Comment to "Wisata Pantai Balekambang"
Anonim mengatakan...

boleh d coba ni...asyeek


Senin, 30 Desember, 2013
Unknown mengatakan...

silahkan di coba sobat.....


Senin, 30 Desember, 2013

Posting Komentar

 

visitor

Back To Top Copyright © 2015 by Yantoo